Semangat nilai kebersamaan dan nilai-nilai yang lahir dan berkembang dalam perjuangan bangsa Indonesia, yaitu?

Semangat nilai kebersamaan dan nilai-nilai yang lahir dan berkembang dalam perjuangan bangsa Indonesia, yaitu? - Hallo sahabat PPKn untuk Semua (SD SMP SMA SMK) | Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) Kurmed, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Semangat nilai kebersamaan dan nilai-nilai yang lahir dan berkembang dalam perjuangan bangsa Indonesia, yaitu?, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel PPKn 1, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Semangat nilai kebersamaan dan nilai-nilai yang lahir dan berkembang dalam perjuangan bangsa Indonesia, yaitu?
link : Semangat nilai kebersamaan dan nilai-nilai yang lahir dan berkembang dalam perjuangan bangsa Indonesia, yaitu?

Baca juga


Semangat nilai kebersamaan dan nilai-nilai yang lahir dan berkembang dalam perjuangan bangsa Indonesia, yaitu?

Nilai kebersamaan dapat juga kita temukan dalam sidang-sidang BPUPKI, baik sidang BPUPKI I maupun sidang BPUPKI II. Dalam sidang-sidang tersebut tokoh-tokoh bangsa seperti Muhammad Yamin, Mr. Supomo, dan Ir. Soekarno masing-masing mengemukakan pendapatnya tentang masalah-masalah yang berhubungan dengan dasar negara. Meskipun masing-masing tokoh mempunyai pendapat yang berbeda-beda, tetapi akhirnya sidang BPUPKI menghasilkan 3 putusan penting, yaitu:
1. Rancangan pembukaan atau mukadimah hukum dasar.
2. Rancangan hukum dasar negara.
3. Pernyataan kemerdekaan Indonesia.
 
Ketiga keputusan penting tersebut merupakan hasil keputusan bersama yang dilandasi rasa kekeluargaan dan telah disepakati oleh seluruh peserta sidang BPUPKI serta dapat diterima dengan penuh tanggung jawab dan ikhlas. Semangat kekeluargaan, kebersamaan, dan nilai-nilai juang dari para tokohtokoh  bangsa tersebut kita teladani bersama dalam kehidupan sehari-hari

Semangat dan nilai-nilai juang 1945 merupakan sumber kehidupan bagi perjuangan bangsa Indonesia yang merupakan kekuatan batin dalam merebut kemerdekaan dan menegakkan kedaulatan rakyat. Nilai-nilai juang 1945 menjadi keyakinan, keinginan, dan tujuan bersama bangsa Indonesia dalam merebut kemerdekaan, menegakkan kedaulatan rakyat, serta mengisi dan mempertahankannya.
Nilai-nilai juang dan kebersamaan tersebut antara lain:
1. Semua nilai yang terdapat dalam setiap sila dari Pancasila.
2. Semua nilai yang terdapat dalam Proklamasi Kemerdekaan 17 Agustus 1945.

Semua nilai yang terdapat dalam Undang-Undang Dasar 1945, baik pembukaan, batang tubuh, maupun penjelasannya, nilai-nilai yang lahir dan berkembang dalam perjuangan bangsa Indonesia, yaitu:
a. Ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa.
b. Jiwa dan semangat merdeka.
c. Nasionalisme.
d. Patriotisme.
e. Rasa harga diri sebagai bangsa yang merdeka.
f. Pantang mundur dan tidak kenal menyerah.
g. Persatuan dan kesatuan.
h. Anti penjajah.
i. Percaya kepada diri sendiri atau percaya kepada kekuatan dan kemampuan sendiri.
j. Percaya kepada hari depan yang gemilang dari bangsanya.
k. Idealisme kejuangan yang tinggi.
l. Berani dan rela berkorban untuk tanah air, bangsa, dan negara.
m. Kepahlawanan.
n. Kesetiakawanan, senasib sepenanggungan, dan kebersamaan.
o. Disiplin yang tinggi.
p. Ulet dan tabah menghadapi segala macam ancaman, tantangan, hambatan, dan gangguan


Demikianlah Artikel Semangat nilai kebersamaan dan nilai-nilai yang lahir dan berkembang dalam perjuangan bangsa Indonesia, yaitu?

Sekianlah artikel Semangat nilai kebersamaan dan nilai-nilai yang lahir dan berkembang dalam perjuangan bangsa Indonesia, yaitu? kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Semangat nilai kebersamaan dan nilai-nilai yang lahir dan berkembang dalam perjuangan bangsa Indonesia, yaitu? dengan alamat link https://pkn4all.blogspot.com/2016/05/semangat-nilai-kebersamaan-dan-nilai.html?m=1

0 comments:

Posting Komentar

 
Semangat nilai kebersamaan dan nilai-nilai yang lahir dan berkembang dalam perjuangan bangsa Indonesia, yaitu?